Siapa yang tidak kenal dengan binatang kura kura. Si kecil hijau yang imut ini banyak yang menjadikan hewan peliharaan. Tapi sering juga kita jumpai si kura kura mati sebelum tumbuh menjadi besar. Apa sebabnya?
Kemungkinan besar karena salah dalam memeliharanya. Berikut ini beberapa tips dalam merawat kura kura kesayangan anda.
1. Sediakan aquarium yang besar dan lega,
hal ini dapat mempercepat proses pertumbuhan bagi si kura kura. Aquarium diletakkan pada tempat yang cukup cahaya supaya tidak lembab.
hal ini dapat mempercepat proses pertumbuhan bagi si kura kura. Aquarium diletakkan pada tempat yang cukup cahaya supaya tidak lembab.
2. Isi aquarium dengan air, tapi jangan terlalu banyak, cukup sampai tempurung si kura kura terendam air (ganti air setiap hari).
3. Letakan Batu-batu dan aksesoris aquarium agar kura kura bisa berpijak dan naik ke permukaan selain itu hal ini juga dapat mempercantik akuarium anda.
4. Jemurlah kura-kura anda pada waktu pagi karena hal ini membuat kura kura anda sehat dan terlihat cerah (jika anda tidak mempunyai waktu luang untuk menjemurnya usahakan minimal 1 minggu sekali).
5. Jika kura kura anda tidak mau makan pelet kura kura, pakailah cacing kering yang tersedia di toko akuarium.
6. Sikatlah tempurung kura kura anda dengan sikat gigi bekas (tanpa odol) minimal sebulan 2x.
7. Usahakan belilah kura kura sepasang atau lebih karena jika kura kura sendirian maka dia akan bosan dan cepat mati.
7. Usahakan belilah kura kura sepasang atau lebih karena jika kura kura sendirian maka dia akan bosan dan cepat mati.
8. Pada waktu malam hari terangilah akuarium kura kura anda dengan lampu 5 watt, hal ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh kura kura anda (lampu 5 watt tersedia di toko elektronik dengan harga yang relatif murah).
9. Bersihkan aquarium kura kura anda minimal 2 minggu sekali karena jika tidak dibersihkan banyak sisa-sisa makanan dan kotoran kura kura yang akan mengancam kesehatan kura kura anda.
10. Sering seringlah anda menyuapi kura kura anda agar kura kura akrab dan tidak jenuh.
Sesekali keluarkan kura kura dari kandang dan berjalan ke luar dimanapun dalam rumah anda tetapi harus dengan pengawasan anda karena banyak predator yang ingin memakan kura kura anda.
Nah, semoga tips diatas dapat membantu anda dalam memelihara kura kura kesayangan anda. Semoga bermanfaat.
loading...
0 Response to "10 Tips Memelihara Kura-Kura Agar Tidak Mati"
Posting Komentar