Hebatnya batu Giok dan kegunaanya

Ramai pemberitaan tentang batu giok yang ditemukan seorang pemuda yatim di aceh seberat 20 ton mengingat saya dulu ketika membantu teman yang mencari pembeli Batu Giok warna hijau selebar meja tamu yang bentuknya bulat. Waktu saya hanya ditunjukkan photonya saja. Karena penasaran saya bertanya apa sih hebatnya batu giok hijau hingga sejengkal tangan saja harganya sampai ratusan juta ?

Dari jawaban yang saya ingat hebatnya batu Giok dan kegunaanya adalah:

1. Bisa untuk terapi kecantikan mengencangkan kulit wajah.

Batu Giok jika dibuat bulatan kecil kira -kira seukuran tutup botol bisa digunakan untuk membantu mengencangkan kulit wajah dan memperlancar peredaran darah disekitar wajah. Caranya ditempel ke area wajah kemudian diputar searah jarum jam, tapi sebelumnya wajah diberi ramuan untuk kecantikan. Alat terapi untuk mengencangkan kulit dengan batu Giok ini biasanya berasal dari Cina, yang terlihat pada bagian depan alatnya terdapat bulatan batu Giok warna hijau.

Jika ditempel pada wajah, batu Giok akan terasa dingin dan sejuk. Jadi untuk kecantikan kegunaan batu Giok sangat bagus dalam membantu mengencangkan kulit wajah. Selain untuk kecantikan bisa juga dimanfaatkan untuk terapi lainnya.

Hebatnya batu Giok dan kegunaanya

2. Sebagai pendingin mesin pesawat terbang dan mesin lainnya.

Karena sifat batu Giok yang dingin tampaknya sangat bagus sekali digunakan sebagai pendingin mesin, pada pesawat terbang atau satelit luar angkasa. Dan katanya batu Giok selebar meja makan bulat jika diletakkan didalam rumah maka seluruh ruangan didalam rumah akan terasa dingin, walaupun tanpa AC. Ini salah satu hebatnya batu Giok.

Tapi batu giok bukan berarti tahan panas. Tentang sifatnya yang dingin, batu giok memanglah lebih dingin dari umumnya batuan lain seperti obsidian, serpentin, atau prehnit lantaran batu giok mempunyai thermal inertia atau kelembapan panas lebih tinggi

3. Untuk dijadikan batu akik / cincin

Selain batu bacan, batu bungur lampung yang harganya selangit, batu giok juga banyak dibuat untuk batu akik. Anda bisa melihat banyak yang menjual cincin batu akik dari Giok warna hijau di pasaran dengan harga yang bervariasi, tergantung besarnya batu akik.

Di Indonesia batu ini disebut juga Batu lumut / batu hijau ( jenis Nefrit). Giok sendiri merupakan nama yang berasal dari Cina.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Hebatnya batu Giok dan kegunaanya"

Posting Komentar