Cara Membuat Abon Ayam Enak


Menu makanan berbahan ayam adalah salah satu makanan yang mudah ditemui. Mengolah daging ayam menjadi menu makanan yang spesial dan enak rasanya adalah hal yang mudah. Jika anda bosan memasak ayam dengan olahan bumbu, maka anda bisa mencoba membuat abon ayam.

Abon Ayam merupakan variasi abon dengan penggunaan bahan daging ayam sebagai bahan utamanya, dan rasanya tidak kalah enak jika dibandingkan dengan abon sapi. Makanan ini bisa awet walaupun tanpa bahan pengawet, dengan syarat ketika membuatnya harus dibuat kering, jika tidak kering maka abon menjadi mudah basi atau berjamur.

sendok teh

Cara Membuat Abon Ayam Enak

Bahan-bahan:

  • 500 gram dada ayam atau daging ayam fillet tanpa kulit
  • 300 ml santan 
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 ruas lengkuas, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula merah sisir

Cara membuat:

  • Rebus ayam hingga empuk. Angkat, pukul-pukul daging, dan suwir-suwir hingga halus
  • Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Kemudian tumis sebentar
  • Masukkan santan, masak bersama bumbu hingga mendidih, sambil tetap diaduk-aduk agar tidak pecah
  • Masukkan ayam, dan masak hingga santan habis. Setelah itu masak dengan api sedang atau kecil, sambil diaduk-aduk agar ayam kering dan menjadi abon kering
  • Tiriskan di kertas minyak untuk menyerap minyaknya keluar. Biarkan dingin, baru simpan di wadah tertutup
  • Pastikan abon ayam benar-benar kering

Nah, itu tadi Cara Membuat Abon Ayam Enak. Bagaimana cukup mudah bukan cara membuatnya? Anda bisa praktekkan dirumah untuk keluarga tercinta, terutama si kecil. Seperti diketahui, bahwa kebanyakan anak kecil suka sekali makan nasi hangat dengan lauk abon. Selamat mencoba!

Baca Juga -------------- Cara Membuat Chicken Nugget Ayam Wortel ---------------

Baca Juga -------------- Cara Membuat Bakso Ayam Goreng ------------------

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Cara Membuat Abon Ayam Enak"

Posting Komentar