Cara Membuat Bebek Rica-Rica Pedas Gurih


Bebek adalah salah satu makanan yang memiliki rasa enak, sedap, dan kaya nutrisi. Meskipun bebek dikatakan sebagai makanan yang tinggi kolesterol, tetapi selama kita memasak daging bebek dengan cara yang tepat dan bumbu yang lengkap, maka daging bebek akan menjadi makanan yang rendah kolesterol.

Bila dikonsumsi dalam jumlah yang wajar, daging bebek sangat bermanfaat bagi kesehatan karena mengandung kalori, protein, lemak sehat, zat besi, vitamin B6, vitamin B12, mineral, dan lain-lain. Beberapa manfaat dari daging bebek antara lain, berguna bagi tubuh untuk menjaga kerja otot serta tekanan darah, karena daging bebek mengandung sodium.

Sementara kandungan zat besi dan vitamin B12 dapat mencegah anemia, hal ini dikarenakan zat besi sangat diperlukan pada pembentukan hemoglobin dalam sel darah merah. Sedangkan unsur fosfor, vitamin B6, asam amino, dan asam lemak, berguna bagi sistem metabolisme tubuh kita.

Jika biasanya kamu memakan bebek goreng, bebek panggang, semur bebek, atau bebek krengseng, kini tidak ada salahnya jika kamu mencoba bebek rica-rica yang rasanya nikmat, empuk, pedas, dan gurih ini. Menu ini cocok sekali untuk kamu yang suka kuliner pedas.

Cara Membuat Bebek Rica-Rica Pedas Gurih

Cara Membuat Bebek Rica-Rica Pedas Gurih

Bahan:

  • 1 ekor bebek (cuci bersih, potong sesuai selera)
  • 5 batang serai (memarkan atau iris kecil-kecil) 
  • Air (secukupnya) 
  • 2 buah tomat (potong menjadi 4) 
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu:

  • 15 siung bawang merah (iris kecil-kecil)
  • 10 siung bawang putih (iris kecil-kecil) 
  • 10 buah cabai merah (buang isinya, haluskan) 
  • 15 buah cabai rawit (haluskan) 
  • 10 cm jahe (parut lembut) 
  • 10 cm lengkuas (parut lembut) 
  • Garam (secukupnya) 
  • Gula (secukupnya) 
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya) 
  • Merica (secukupnya, haluskan) 
  • 4 lembar daun jeruk 
  • 2 lembar daun salam

Cara Membuat:

  • Masak daging bebek dengan air hingga cukup empuk. Sambil menunggu daging bebek empuk, tumis bumbu
  • Tumis bumbu halus hingga aromanya harum. Bumbu yang ditumis adalah bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, jahe, lengkuas, merica dan serai
  • Jika bumbu sudah harum, masukkan bumbu ke dalam rebusan daging bebek. Tambahkan garam, gula, kaldu ayam bubuk, daun jeruk, daun salam, dan tomat
  • Aduk rata semua bahan, dan tutup wajan atau panci untuk merebus
  • Rebus kira-kira selama setengah jam
  • Jika bumbu dirasa sudah meresap, buka tutup wajan atau panci, lalu masak daging bebek dengan api kecil
  • Masak selama beberapa menit hingga air di dalam wajan atau panci agak kering
  • Jika air sudah kering dan bebek matang, segera angkat lalu sajikan

Nah, itu tadi Cara Membuat Bebek Rica-Rica Pedas Gurih. Bebek rica-rica ini bisa disajikan bersama nasi putih hangat, dan taburan bawang goreng. Selain rasanya enak, menu ini juga tidak amis, dan pastinya sehat. Selamat mencoba!

Baca juga ------- Cara Memasak Daging Bebek Agar Tidak Alot -------

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Cara Membuat Bebek Rica-Rica Pedas Gurih"

Posting Komentar