Di Antara 28 Janji Indah Allah SWT Kepada Hamba-Nya


Saat seorang anak mendengarkan janji yang diucapkan orang tuanya, misalnya sebuah janji bahwa dia akan diajak ke tempat bermain, maka dia pasti akan sangat senang dan tidak akan meragukan apa yang dijanjikan orang tuanya itu.

Dia akan memegang janji mereka, padahal bisa jadi janji tersebut akan tertunda atau bahkan tidak jadi terwujud sesuai rencana karena terhalang suatu keadaan.

Nah, dari perasaan yang kita miliki seperti itu, ketika kita diberi kemudahan untuk dapat menyikapi janji-janji Allah SWT sebagaimana kita menyikapi janji orang yang kita percayai, maka niscaya kita pun akan mudah menghindari kekecewaan dalam urusan hidup kita.

Karena janji Allah SWT pasti akan ditepati tanpa ada yang bisa menghalanginya, berbeda dengan janji manusia yang kadang tertunda atau bahkan batal, karena memang manusia tidak sepenuhnya mampu menguasai keadaan dan kehidupannya.

Begitu besarnya kasih sayang Allah SWT pada hamba-Nya, sehingga Dia melimpahkan begitu banyak rahmat dan begitu banyak keindahan. Allah SWT janjikan banyak hal kepada manusia, dengan harapan agar manusia senantiasa taat dalam kebaikan. Janji indah itu disampaikan-Nya melalui kalam yang dibawa Rasulullah SAW yaitu Al Qur'an.

Di Antara Janji Indah Allah SWT

Berikut ini Di Antara 28 Janji Indah Allah SWT Kepada Hamba-Nya dalam Al Qur’an:

1. QS.Al-Baqarah 2:38

Kami berfirman: “Turunlah kamu semuanya dari surga itu! Kemudian jika datang petunjuk-Ku kepadamu, maka barangsiapa yang mengikuti petunjuk-Ku, niscaya tidak ada kekhawatiran atas mereka, dan tidak (pula) mereka bersedih hati”.

2. QS.Al-Baqarah 2:80

Dan mereka berkata: “Kami sekali-kali tidak akan disentuh oleh api neraka, kecuali selama beberapa hari saja”. Katakanlah: “Sudahkah kamu menerima janji dari Allah, Allah tidak kan memungkiri janji-Nya, atau kamu hanya mengatakan terhadap Allah apa yang tidak kamu ketahui?”

3. QS.Al-Baqarah 2:82

"Dan orang-orang yang beriman serta beramal saleh, mereka itu penghuni surga; mereka kekal di dalamnya".

4. QS.Al-Baqarah 2:152

"Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku".

5. QS.Al-Baqarah 2:257

"Allah pelindung orang-orang yang beriman. Dia mengeluarkan mereka dari kegelapan (kekafiran) kepada cahaya (iman). Dan orang-orang yang kafir, pelindung-pelindungnya ialah syaitan, yang mengeluarkan mereka daripada cahaya kepada kegelapan (kekafiran). Mereka itu adalah penghuni neraka; mereka kekal di dalamnya".

6. QS.Al-Baqarah 2:268

"Syaitan menjanjikan (menakut-nakuti) kamu dengan kemiskinan dan menyuruh kamu berbuat kejahatan (kikir); sedang Allah menjadikan untukmu ampunan daripada-Nya dan karunia. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui".

7. QS.Al-Baqarah 2:272

"Bukanlah kewajibanmu menjadikan mereka mendapat petunjuk, akan tetapi Allah-lah yang memberi petunjuk (memberi taufik) siapa yang dikehendaki-Nya. Dan apa saja harta yang baik yang kamu nafkahkan (di jalan Allah), maka pahalanya itu untuk kamu sendiri. Dan janganlah kamu membelanjakan sesuatu melainkan karena mencari keridhaan Allah. Dan apa saja harta yang baik yang kamu nafkahkan, niscaya kamu akan diberi pahalanya dengan cukup sedang sedikitpun tidak akan dianiaya (dirugikan)".

8. QS.Al-Baqarah 2:277

"Sesungguhnya orang-orang yang beriman, mengerjakan amal saleh, mendirikan shalat dan menunaikan zakat, mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati".

9. QS.Al-Baqarah 2:279

"Maka jika kamu tidak mengerjakan (meninggalkan sisa riba), maka ketahuilah, bahwa Allah dan Rasul-Nya akan memerangimu. Dan jika kamu bertaubat (dari pengambilan riba), maka bagimu pokok hartamu; kamu tidak menganiaya dan tidak (pula) dianiaya".

10. QS.Al-Imran 3:57

"Adapun orang-orang yang beriman dan mengerjakan amalan-amalan yang saleh, maka Allah akan memberikan kepada mereka dengan sempurna pahala amalan-amalan mereka; dan Allah tidak menyukai orang-orang yang zalim".

11. QS.Ali-Imran 3:138-139

"(Al-Quran) ini adalah penerangan bagi seluruh manusia, dan petunjuk serta pelajaran bagi orang-orang yang bertakwa".

12. QS.Al-Imran 3:160

"Jika Allah menolong kamu, maka tak adalah orang yang dapat mengalahkan kamu; jika Allah membiarkan kamu (tidak memberi pertolongan), makah siapakah gerangan yang dapat menolong kamu (selain) dari Allah sesudah itu? Karena itu hendaklah kepada Allah saja orang-orang mukmin bertawakal".

13. QS.An-Nisa 4:17

"Sesungguhnya taubat di sisi Allah hanyalah taubat bagi orang-orang yang mengerjakan kejahatan lantaran kejahilan, yang kemudian mereka bertaubat dengan segera, maka mereka itulah yang diterima Allah taubatnya; dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana".

14. QS.Al-Maidah 5:108

"Itu lebih dekat untuk (menjadikan para saksi) mengemukakan persaksiannya menurut apa yang sebenarnya, dan (lebih dekat untuk menjadikan mereka) merasa takut akan dikembalikan sumpahnya (kepada ahli waris) sesudah mereka bersumpah. Dan bertakwalah kepada Allah dan dengarkanlah (perintah-Nya). Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang fasik".

15. QS.Al-Anaam 6:134

"Sesungguhnya apa yang dijanjikan kepadamu pasti datang, dan kamu sekali-kali tidak sanggup menolaknya".

16. QS.Al-Anaam 6:160

"Barangsiapa membawa amal yang baik, maka baginya (pahala) sepuluh kali lipat amalnya; dan barangsiapa yang membawa perbuatan jahat maka dia tidak diberi pembalasan melainkan seimbang dengan kejahatannya, sedang mereka sedikitpun tidak dianiaya (dirugikan)".

17. QS.Al-Anfal 8:60

"Dan siapkanlah untuk menghadapi mereka kekuatan apa saja yang kamu sanggupi dan dari kuda-kuda yang ditambat untuk berperang (yang dengan persiapan itu) kamu menggentarkan musuh Allah dan musuhmu dan orang-orang selain mereka yang kamu tidak mengetahuinya; sedang Allah mengetahuinya. Apa saja yang kamu nafkahkan pada jalan Allah niscaya akan dibalasi dengan cukup kepadamu dan kamu tidak akan dianiaya (dirugikan)".

18. QS.Hud 11:11

"Kecuali orang-orang yang sabar (terhadap bencana), dan mengerjakan amal-amal saleh; mereka itu beroleh ampunan dan pahala yang besar".

19. QS.Al-Nahl 16:18

"Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang".

20. QS.Al-Nahl 16:38

"Mereka bersumpah dengan nama Allah dengan sumpahnya yang sungguh-sungguh: “Allah tidak akan membangkitkan orang yang mati”. (Tidak demikian), bahkan (pasti Allah akan membangkitnya), sebagai suatu janji yang benar dari Allah, akan tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui".

21. QS.Al-Inshirah 94:6

"Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan".

22.  QS.Al-A’raaf 96

“Jika sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertaqwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.”

23. QS.Ar-Ruum 47

"... Dan Kami selalu berkewajiban menolong orang-orang yang beriman."

24. QS.Al-Hajj 38

”Sesungguhnya Allah membela orang-orang yang ber­iman...”

25. QS.Al-Hajj 54

”... Sesungguhnya Allah adalah Pemberi petunjuk bagi orang- orang yang beriman kepada jalan yang lurus.”

26. QS. An-Nuur 55

"Dan Allah telah berjanji kepada orang-orang yang beriman diantara kamu dan mengerjakan amal-amal saleh bahwa Dia sungguh-sungguh akan menjadikan mereka berkuasa di bumi, sebagaimana Dia telah meiyadikan berkuasa orang-orang sebelum mereka, dan sungguh Dia akan meneguhkan (memberikan kemapanan) agama yang telah diridhai-Nya untuk mereka.”

27. QS. Al-Munafiquun 8

”Padahal kekuatan (kemuliaan) itu hanyalah bagi Allah bagi Rasul-Nya, dan bagi orang-orang yang berinar (mukmin).”

28. QS. An-Nahl 97

"Barangsiapa mengerjakan amal saleh baik laki-laki mau­pun perempuan dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya Kami akan berikan kepadanya kehidupan yang baik."

Demikianlah Di Antara 28 Janji Indah Allah SWT Kepada Hamba-Nya. Islam mengatur kehidupan umat manusia agar tetap berada dalam kebaikan dan kebenaran. Kita diperintahkan untuk beriman dan bertaqwa agar Allah SWT memperbaiki segala urusan kita. Dia telah berjanji sedemikian rupa agar kita selalu cenderung bertaubat dari segala kesalahan yang pernah kita lakukan. Dia pasti akan menjawab doa hamba-Nya, karena Dia selalu dekat dan bersama kita.

Allah SWT berfirman, "Apakah manusia mengira bahwa mereka dibiarkan saja mengatakan, 'Kami telah beriman,’ sedang mereka belum diuji ? Sesungguhnya Kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, maka sesungguhnya Allah mengetahui orang- orang yang benar dan sesungguhnya Dia mengetahui orang- orang yang dusta.” (QS.Al-'Ankabuut: 2-3)

Baca juga ------- Amalan Agar Dapat Melihat Wajah Allah SWT -------

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Di Antara 28 Janji Indah Allah SWT Kepada Hamba-Nya"

Posting Komentar